Senin (11/12/2023) bertempat di Masjid Jami'atul Mubarokah Dusun Sumber Desa Kepuhteluk, kegiatan sosialisasi KOIN (Kotak Infaq Nusantara) oleh Lazisnu Care MWCNU Kepuhteluk berjalan dengan lancar. Acara ini dilaksanakan di kegiatan Lailatul Ijtima' yang diadakan oleh Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama Langkap.
Adapun acara Lailatul Ijtima ini meliputi pembacaan Surat Yasin dan Tahlil. Sedangkan pada acara inti yaitu Mauidatul Hasanah oleh Ustadz Zulfa Ihsan yang pada materinya banyak membahas tentang manfaat dari Kotak Infaq Nusantara.
Seperti biasa, pada setiap Lailatul Ijtima Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama Langkap mengadakan pembacaan kiriman Fatihah permohonan dari jamaah yang hadir. Dari pembacaan Surat Al Fatihah tersebut terkumpul uang sejumlah sekitar Rp. 1.200.000,-
Di akhir acara, dilakukan pembagian kaleng koin kepada ibu-ibu muslimat yang hadir dibantu oleh Pengurus Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kepuhteluk yang dipimpin oleh sahabat Miftahul Huda.
Posting Komentar